Diskusi, Workshop dan Parade Band (13/11/11) yang diselangarakan atas prakarsa KBI ini bekerja sama dengan IMS (Indonesian Music Society) bertempat di Gedung Panti Budaya / Gedung Dewan Kesenian Indramayu.
Indonesian Music Society (IMS) |
Acara dimulai dengan di isi oleh beberapa band lokal seperti Ninki Zhupi (Anjatan), D-Matik (Lohbener), Sainore (Anjatan), Artistic (Jatibarang), Clean 14 (Arahan), Andreta (Telukagung), Jemari (Kertasemaya), Wonderland (Indramayu), Green Project (Jatibarang) dan El Haz (Karangampel).
Kami sendiri tampil setelah jam istirahat ashar, membawakan lagu terbaru kami berjudul Biar Jadi Kenangan dan lagunya Audy (Lama-Lama Aku Bosan), Kami berusaha menampilkan sebaik mungkin di acara tersebut karena Kami disana tidak sendirian, banyak band indie lokal yang lebih baik dari Kami. Kami berharap dengan acara yang di adakan KBI dan IMS ini merupakan langkah positif untuk merajut tali silaturahmi yang kuat diantara band indie lokal.
Diskusi yang di adakan ini membuka pola berfikir Kami, dari itu Kami mengucapkan terimakasih banyak (walaupun Ilmu ini sedikit namun sangat bermanfaat) kepada Bang Dewo, Bang Jendral dan crew yang sudah menyempatkan waktunya berbagi dengan kami. Mudah - mudahan kedepannya bisa datang lagi dan berbagi lebih banyak lagi. SUKSES buat IMS dan Napak Boemi record, juga terimakasih kepada KBI.
Posting Komentar